• SMPS IT DARUL FIKRI BENGKULU UTARA
  • Where Tomorrow's Leaders Come Together
SAMBUTAN KEPALA SEKOLAH

Assalamu ‘alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh

Alhamdulillah segala puji bagi Rabbi Azza Wajalla, SMPIT Darul Fikri Arga Makmur ini berdiri. SMPIT Darul Fikri merupakan lembaga pendidikan yang bernaung di Yayasan Darul Fikri. Sekolah ini lahir berkat keinginan dan motivasi dari orang tua / wali murid alumni SDIT Darul Fikri, yang menginginkan anak mereka sebagai generasi penerus dan penentu keberhasilan pembangunan dapat tercetak dari sekolah islam terpadu. Degradasi moral akhir-akhir ini yang mulai merebak dikalangan anak membuat orang tua ekstra keras memikirkan nasib masa depan anak-anak mereka.

Kualitas generasi penerus harus terus ditingkatkan melalui berbagai program pendidikan. Pendidikan dalam hal sekolah berkontribusi sangat besar dalam hal membangun watak bangsa (nation character building). Peningkatan kualitas SDM tersebut harus dilaksanakan secara sistematis dan terarah dengan berlandaskan pada penyatuan aspek-aspek kehidupan, baik aspek individu (aqal, ruh, dan jasad) maupun aspek kemasyarakatan ( hubungan manusia dengan manusia, alam, dan makhluk hidup lainnya).

Dengan mengacu pada hal tersebut di atas, maka SMP Islam Terpadu Darul Fikri berusaha melaksanakan pendidikan yang berdasarkan sistem pendidikan islam sebagai upaya mengembalikan umat di masa depan kembali ke fitrahnya sebagai seorang muslim. Dalam kegiatan pembelajarannyapun di sekolah ini berdasarkan Iptek dan Imtaq, yang dituangkan dalam visi dan misi SMPIT Darul Fikri.

Wassalamu ‘alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh

Baca Juga
UJICOBA INSTRUMEN AKADEMIK ASESMEN NASIONAL 2021

Bismillah.. Hari ini adalah hari ketiga pelaksanaan Ujicoba Instrumen Assesment Nasional sebagai tindak lanjut dihapuskannya Ujian Nasional oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan. S

01/04/2021 11:32 - Oleh admin - Dilihat 1044 kali
Form Penelusuran Alumni SMPS IT Darul Fikri Bengkulu Utara

Argamakmur_09/03/2023 Assalamualaikum, wr.wb Apa kabar alumni semua? semoga dalam keadaan sehat dan selalu dalam perlindungan Allah SWT. Puji syukur kita ucapkan kepada Allah SWT yan

03/09/2023 20:31 - Oleh admin - Dilihat 525 kali
SMPSIT DARUL FIKRI SABET MEDALI EMAS OLIMPIADE NSC

Alhamdulillah, Siswa/siswi utusan sekolah yang mengikuti Olimpiade NSC telah memperoleh hasil terbaik Salah satu dari mereka berhasil meraih medali Emas atas nama Naisya Shafa Salsabi

07/04/2021 20:05 - Oleh admin - Dilihat 568 kali
"Mewujudkan Generasi Pemuda Islam yang Cerdas, Tangguh, dan Cinta Tanah Air"

Dalam rangka upgrading Siswa/Siswinya, SMPS IT Darul Fikri mengadakan berbagai kegiatan yang diikuti oleh seluruh jenjang kelas dari kelas 7 - 9. Kegiatan tersebut meliputi peringatan B

04/11/2023 09:58 - Oleh admin - Dilihat 720 kali
SMPs Islam Terpadu Darul Fikri Juara IV LCC Tahun 2017

Kamis, 10 Agustus 2017 | 05:47 WIB | Penulis   MC Bengkulu Utara editor Tobari   Arga Makmur, InfoPublik – Tidak hanya siswa-siswi dari SMPN 22 Beng

15/03/2020 19:18 - Oleh Administrator - Dilihat 820 kali